Membuat kulit wajah putih dalam waktu singkat merupakan harapan banyak wanita. Namun, tahukah anda dibalik hasil yang instan ternyata terdapat bahaya yang mengintai. Hal ini dikarenakan banyak temuan kandungan merkuri pada skincare yang memberikan efek memutihkan secara instant.
Merkuri dijadikan sebagai salah satu bahan untuk memutihkan kulit karena mampu menghambat pembentukan melanin, sehingga bisa membuat kulit tampak lebih cerah dalam waktu singkat. Penggunaan merkuri pada produk kecantikan terbukti berbahaya dan dilarang di berbagai negara. Pasalnya, bahan kimia ini dapat dengan mudah diserap kulit dan masuk ke dalam aliran darah.
Merkuri bersifat korosif, sehingga penggunaannya bisa membuat lapisan kulit menipis. Bahkan tak hanya berdampak pada kulit, paparan merkuri yang tinggi juga dapat menyebabkan kerusakan pada organ saluran pencernaan, sistem saraf, dan ginjal.
Penggunaan merkuri pada produk pemutih kulit juga memberi efek karsinogenik, yaitu kemungkinan dapat memicu kanker. Tak heran penggunaannya juga mungkin untuk meningkatkan risiko penyakit kanker kulit.
Jangan anggap remeh bahaya merkuri pada wajah, berikut bahayanya:
- Menyebabkan iritasi pada kulit
Merkuri adalah bahan kimia yang sangat keras saat dioleskan ke wajah akan menyebabkan iritasi. Kulit wajah akan terasa panas dan perih. Jika sampai terkena kulit wajah yang terbilang sensitif, reaksi yang ditimbulkan bisa cukup serius, terlebih untuk pemakaian jangka panjang.
- Kulit terlihat pucat
Hasil akhirnya setelah beberapa kali pemakaian kulit wajah terlihat lebih pucat. Selain itu krim pemutih wajah berbahan merkuri juga bisa menyebabkan masalah lain. Salah satunya adalah flek hitam.
- Menyebabkan kanker kulit
Pada pemakaian jangka panjang, merkuri bisa menyebabkan kanker kulit. Kanker bukanlah penyakit remeh yang bisa dipandang sebelah mata. Jika sudah menyebar di dalam tubuh, kanker bisa mengancam nyawa. Bahaya merkuri pada wajah inilah yang membuatnya ditakuti dan dilarang peredarannya.
- Merusak sistem pencernaan, saraf dan ginjal
Kerusakan yang ditimbulkan oleh merkuri tidak hanya berdampak pada penampilan. Saat merkuri masuk ke dalam tubuh melalui pori-pori kulit, bukan hanya kulit wajah saja yang terkikis dan rusak. Sistem pencernaan, saraf dan ginjal juga bisa ikut terkena imbasnya.
- Mengganggu pertumbuhan janin
Saat kosmetik berbahan merkuri digunakan oleh ibu hamil, janin yang dikandung juga ikut merasakan akibatnya. Tumbuh kembang janin jadi terhambat. Tidak hanya mengganggu pertumbuhan selama berada dalam kandungan, perkembangan si kecil untuk mempelajari hal baru juga akan terganggu. Bahkan dalam situasi terburuk, merkuri dapat menyebabkan keguguran.
Untuk itu yuk hindari penggunaan krim pemutih wajah instant yang bermerkuri, pastikan produk skincare anda aman dan sudah mendapatkan legalitas BPOM yang jelas.
Stay Safe and Stay Healthy.